Hari Jumat, 24/2/06 Ilham-kun ikut Marathon Taikai yg diselenggarakan di SD-nya. Jarak nya nggak seperti marathon betulan sih, namanya juga anak SD. Persiapannya sudah sejak 2 bln yang lalu, tiap Senin, Selasa, Jumat, anak-anak berlatih di sekolahnya, saat latihan, kadang Ilham-kun no 5, kadang no 3 dari seluruh peserta kelas 2 (kelas 2 ada 3 kelas). Jauh-jauh hari pula Ilham-kun sudah nanya-nanya, kira-kira makanan apa yg bisa membuat lari cepat, stamina tetep kuat, dsb, kayaknya dia niat banget.
Alhamdulillah, tahun ini Ilham-kun masuk finish no 12, agak kecewa juga sih tampaknya, waktu Ibu tanya, gimana marathonnya, sambil menunduk dia bilang: gomen ne okaasan, 12 ing (maaf ya Bu, masuk no 12). Ndak apa-apa Nak, yoku gambatta ne...... Ini piagam marathon tahun 2006.
Ngomong-ngomong ttg marathon, kayaknya Jepang negri yg paling banyak menyelenggarakan marathon, bayangin saja, hampir tiap musim ada marathon taikai, bahkan di musim dinginpun, hampir tiap propinsi juga menyelenggarakan marathon, makanya hampir di tiap olimpiade atlet marathon jepang jadi peraih medali emas. Tradisi marathon juga ada di hampir tiap sekolah, mulai TK (walau cuma keliling lapangan) sampai Universitas, dan di musim dingin pula. Kali untuk melatih daya tahan tubuh ya. salut deh,...!
Untuk tahun kemarin, Ilham-kun masuk finish no 14, kata dia, ketimbang th kemarin ada peningkatan kan,....pinter kamu Nak menghibur diri. Ngomong-ngomong, kapan ikutan marathon lagi...? yg ini piagam th marathon th 2005
|